Saturday, April 20Referensi Bisnis Sumatera Selatan
Shadow

Infrastruktur

Tangkal Banjir, Ini Jumlah Kolam Retensi yang Ideal untuk Palembang

Tangkal Banjir, Ini Jumlah Kolam Retensi yang Ideal untuk Palembang

Ekonomi, Infrastruktur
EKSEL – Kepala Dinas PU Bina Marga Palembang Darma Budhi mennegaskan, DPRD Palembang meminta pihaknya memiliki 2 kolam retensi di setiap kecamatan untuk cegah banjir. Namun, hal itu terkendala dengan masalah dana. Dia membeberkan,  jumlah kolam retensi saat ini hanya 27 kolam padahal idealnya ada 62 kolam. Menurutnya, hal itu disebabkan masih ada rawa yang ditimbun masyarakat.  Oleh karena itu, akan dilakukan  survei kembali dan penataan ulang dan mendorong keluarnya Perwali akan melakukan penjelasan terhadap rawa di masing-masing lokasi. Ada sebanyak 3 rawa yang akan di konservasi. Nantinya, itu akan diberi  papan nama supaya masyarakat mengetahuinya termasuk apakah rawa tersebut boleh ditimbun atau tidak. (med)
Perbaiki Rusunawa Kertapati, Upayakan Masuk Jalur Transmusi

Perbaiki Rusunawa Kertapati, Upayakan Masuk Jalur Transmusi

Ekonomi, Infrastruktur
EKSEL – Rusunawa Kertapati kini seakan tak terurus. Tak ingin sia-sia,Pemkot Palembang punya rencana untuk lakukan perbaikan. Sebab, meski sudah 2 tahun operasional namun baru terisi 38 dari 297 unit yang tersedia. “Dana yang kita ajukan untuk perbaikan fasilitas serta untuk mempercantik adalah sebesar Rp1 miliar,” kata Asisten IV Setda Kota Palembang Agus Kelana. Diakuinya, pada tahun ini, bantuan yang sudah dikucurkan pusat adalah Rp 2,7 miliar. Dana itu untuk perbaikan atap bocor, lantai retak, kabel banyak dicuri dan lainnya. “Nah, ahun depan akan ada dana untuk mempercantik bagian luar," kata dia. Tak hanya itu saja, demi rusunawa itu, Pemkot ingin memasukkan jalur Transmusi kesana. Sejumlah warga sudah menunjukkan respons dengan mendatangi rusunawa Kertapati, namun umumnya merek...
Pembangunan Infrastruktur Harus Disertai Pengawasan Selektif

Pembangunan Infrastruktur Harus Disertai Pengawasan Selektif

Ekonomi, Infrastruktur
EKSEL -  Gencarnya pembangunan infrastruktur di Sumsel menjadi tontonan saat ini. Namun, berdasarkan keterangan Asisten II Bidang Ekonomi Keuangan dan Pembangunan Setda Pemprov Sumsel, Yohanes H Toruan, hal itu harus disertai dengan pengawasan selektif. Tujuannya, agarpembangunan sesuai standar. “Pembangunan yang dilaksanakan telah menjadi perhatian nasional dan internasional karena daerah ini akan menjadi tuan rumah penyelenggara Asian Games 2018,” katanya. Menurut Yohanes,  pengawasan sangat diutamakan supaya kualitas hasil pembangunan selalu terjaga sesuai standar, ujar dia. Oleh karena itu tidak terkecuali peran pengawas baik jembatan, jalan atau prasarana perhubungan lainnya sangat dibutuhkan. (med)
APBN Kurang, Buka Peluang Swasta Bangun Infrastruktur

APBN Kurang, Buka Peluang Swasta Bangun Infrastruktur

Ekonomi, Infrastruktur
EKSEL - Sektor infrastruktur merupakan salah satu faktor penentu daya saing nasional. Oleh karena itu, pemerintah akan membuka peluang seluas-luasnya bagi swasta untuk terlibat dalam pembangunan infrastruktur di Indonesia. Hal tersebut mengingat, Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) tidak dapat mencukupi seluruh kebutuhan biaya infrastruktur selama lima tahun ke depan, yang mencapai Rp5.000 triliun. "Saya sudah tugaskan Bappenas (Badan Perencanaan Pembangunan Nasional) untuk pembiayaan infrastruktur dari non APBN. Mendorong peran swasta pertama, mendorong dana pensiun dan dana yang lain, sehingga semuanya tidak tergantung pada APBN," ujar Presiden Joko Widodo dalam sambutannya pada pembukaan Indonesia Infrastructure Week 2016 di Jakarta Convention Center, Jakarta, Rabu (09/11)...
Anggaran Infrastruktur Rp 387,3 T, Ini Sasaran Pembangunannya

Anggaran Infrastruktur Rp 387,3 T, Ini Sasaran Pembangunannya

Ekonomi, Infrastruktur
EKSEL - Dalam anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN) 2017, pemerintah mengalokasikan Rp387,3 triliun untuk anggaran infrastruktur. Dana tersebut akan digunakan untuk mencapai enam sasaran pembangunan infrastruktur dalam APBN 2017. Keenam sasaran tersebut yaitu pertama, pembangunan jalan sepanjang 815 kilo meter (km). Kedua, pembangunan jembatan sepanjang 9.399 meter. Ketiga, pembangunan 13 bandara baru maupun lanjutan. Keempat, pembangunan/pengembangan fasilitas pelabuhan laut di 55 lokasi yang tersebar di seluruh Indonesia. Kelima, pembangunan jalur kereta api tahap I dan lanjutan, sepanjang 550 kilo meter spoor (km’sp). Keenam, pembangunan terminal penumpang lanjutan di tiga lokasi. Untuk membiayai sasaran pembangunan tersebut, pemerintah telah mengalokasikan anggaran infrast...
Sirkuit Moto GP Gandeng Pihak Swasta

Sirkuit Moto GP Gandeng Pihak Swasta

Ekonomi, Infrastruktur
EKSEL – Pemangkasan anggaran tak menyurutkan rencana Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumsel untuk membangun sirkuit MotoGP di kawasan Jakabaring. Sebab, rencananya, Pemprov akan menggunakan dana swasta. Gubernur Sumsel Alex Noerdin mengatakan, banyak masyarakat yang meragukan pembangunan sirkuit itu menggunakan dana APBD. “Jadi, yang jelas pembangunan tempat balap motor itu tidak akan menggunakan anggaran pemerintah daerah,” katanya. Pemprov Sumsel, kata Alex, terus berupaya maksimal untuk menggaet investor sebagai mitra pembangunan sirkuit dimaksud. Pemerintah daerah sudah menyiapkan lahan di Jakabaring Palembang, dengan luas keseluruhan 120 hektar. Lokasi pembangunan sirkuit, menurut gubernur, berada di sekitar danau tempat pertandingan SKI Air. (med)
Tahun 2017, 25 Persen APBD Untuk Belanja Infrastruktur

Tahun 2017, 25 Persen APBD Untuk Belanja Infrastruktur

Ekonomi, Infrastruktur
EKSEL - Untuk mendukung pembangunan infrastruktur nasional, pemerintah daerah harus mengalokasikan belanja infrastrukur sekurang-kurangnya 25 persen dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD). Hal ini merupakan salah satu kebijakan baru yang diamanatkan oleh Undang-Undang Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2017. “Ini tahun 2016 belum ada, dan ini difokuskan supaya di dalam APBD setiap daerah dalam kebijakan UU APBN 2017 difokuskan sekurang-kurangnya 25 persen APBD itu untuk infrastruktur daerah,” jelas Wakil Menteri Keuangan Mardiasmo dalam konferensi pers APBN 2017 beberapa waktu lalu. Hal tersebut dimaksudkan agar pengelolaan APBD dapat sejalan dengan kebijakan pemerintah pusat yang terus mengupayakan percepatan pembangunan infrastruktur nasional. Seperti diketahui...
Gandeng Sinar Mas Bangun Gedung Bowling di JSC

Gandeng Sinar Mas Bangun Gedung Bowling di JSC

Ekonomi, Infrastruktur
EKSEL - Gubernur Sumatera Selatan H Alex Noerdin menerima Direktur PT. Sinar Mas, Suhendra Wiriadinata bersama Vice Director OKI Pulp And Paper Mills, Gadang H Hartawan, di Griya Agung Palembang, Kamis (3/11) Kedatangan dua pimpinan perusahaan besar yang ada di Sumsel ini bertujuan untuk melakukan penandatanganan MOU tentang pembangunan Gedung Bowling di Jakabaring Sport City (JSC) Palembang. PT. OKI Pulp And Paper Mills sendiri merupakan anak perusahaan dari PT. Sinar Mas. Gubernur Sumsel Alex Noerdin dalam kesempatan ini mengapresiasi atas apa yang dilakukan PT. Sinar Mas dan PT. OKI Pulp And Paper Mills dalam mendukung suksesnya event Internasional Asian Games 2018 mendatang di Pelembang Provinsi Sumsel. Menurut Alex, dukungan ini merupakan salah satu  bentuk kontribusi pihak swasta...
Tiang LRT Makan Badan Jalan, Alex : Jangan Saling Menyalahkan

Tiang LRT Makan Badan Jalan, Alex : Jangan Saling Menyalahkan

Ekonomi, Infrastruktur
EKSEL - Pembangunan Light Rail Transit (LRT) terus dikerjakan walaupun masih ada beberapa kendala yang masih perlu diselesaikan. Beberapa pier (tiang LRT) masih ada masalah yang mengakibatkan memakan badan jalan. Namun, dengan adanya masalah ataupun kendala-kendala yang memperhambat progres pembangunan LRT, orang nomor satu di Sumsel, H Alex Noerdin langsung mengambil langkah strategis dengan melakukan rapat Koordinansi Pembangunan LRT di Griya Agung, Selasa (01/11) tadi malam. Pada rapat yang dipimpin langsung Gubernur Sumsel, H Alex Noerdin ini dihadiri Walikota, Direktur Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan RI, Direktur Jenderal Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat RI, Asisten Ekeu & Pembangunan Provinsi Sumsel, Direktur Prasarana Perkereta...
Proyek Moto GP Mulai Jalan 2017

Proyek Moto GP Mulai Jalan 2017

Ekonomi, Infrastruktur
EKSEL – Langkah Sumsel menjadi tuan rumah Moto GP dapat sambutan positif dari Dorna. CEO Dorna Mr. Carmelo Ezpeleta bersama Chief Designer Tilke Gmbh & Co Mr. Ulrich Merres secara teknis menyetujui Palembang menjadi tuan rumah MotoGp 2018. “Untuk mendukung pembangunan sirkuit akan didesain oleh Herman Tilke,” kata mereka. Menurutnya,  Dorna yang merupakan organisasi penyelenggara MotoGP di Sirkuit Sepang Malaysia mengapresiasi semangat Gubernur untuk membangun Sirkuit MotoGP di Palembang. Lanjutnya, Jika Sirkuit MotoGP dibangun di Palembang selesai. “Palembang akan lebih dikenal di Dunia serta Sumsel akan lebih maju dan berkembang,” ujarnya. Sementara itu, Gubernur Sumsel H. Alex Noerdin melalui Kepala Biro Humas dan Protokol Setda Sumsel Teddy Meilwansyah S. STP,MM mengucapkan te...