Sunday, September 15Referensi Bisnis Sumatera Selatan
Shadow

Infrastruktur

Herman Deru Dorong Pembangunan Akses Penghubung Jalan Pangeran Ratu Jakabaring

Herman Deru Dorong Pembangunan Akses Penghubung Jalan Pangeran Ratu Jakabaring

Ekonomi, Infrastruktur
EKSEL - Gubernur Sumsel H Herman Deru meninjau kondisi jalan Pangeran Ratu Jakabaring yang pembangunannya mangkrak sejak 208 lalu. Jalan penghubung yang diketahui milik negara dibawah wewenang Kementerian tersebut awalnya dibangun sebagai jalan alternatif untuk mengurai kemacetan saat perhelatan pesta olahraga Asian Games 2018 lalu. Mangkraknya pembangunan jalan penghubung itu, disebut-sebut terjadi lantaran adanya persoalan pembebasan lahan sehingga pembangunan jalan yang panjangkan 1Km lebih tersebut hingga kini tertunda. Sebab itu, Gubernur Herman Deru langsung berkoordinasi dengan pihak Kementerian terkait keberlanjutan pembangunan infrastruktur jalan tersebut. Bahkan, Gubernur Herman Deru akan berupaya menawarkan kembali kepada masyarakat sehingga pembangunan jalan te...
P2JN Bakal Uji Hanger Jembatan Ampera, Lalulintas Bakal Buka Tutup

P2JN Bakal Uji Hanger Jembatan Ampera, Lalulintas Bakal Buka Tutup

Ekonomi, Infrastruktur
EKSEL - Jembatan Ampera harus dijaga. Sebab itu, ada beragam tes dilakukan. Kasatker Perencanaan dan Pengawasan Jalan Nasional (P2JN) BBPJN Sumsel, Julia Augustin, mengatakan, pengujian ini dilakukan menindaklanjuti hasil evaluasi struktur jembatan Ampera yang pernah dilakukan tahun akhir 2002 uji dynamic loading test. "Maka dari hasil tersebut diperlukan pemeriksaan lebih  detail terhadap lokasi peletakan bearing pad dan kabel atau hanger eksisting," katanya. Pada pengujian kali ini pihaknya ingin mengetahui apakah hanger jembatan masih memikul beban. Untuk pengerjaan tersebut maka Jembatan Ampera kan dilakukan buka tutup lalulintas pada jam 23.00 - 03.00. Julia mengatakan, ada 7 bentang dengan 10 kabel yang akan diperiksa atau diuji dalam pengujian tersebut. Pengujian pada kab...
Pemkot Palembang Sudah Tuntaskan Pembayaran Pembebasan Lahan FO 66

Pemkot Palembang Sudah Tuntaskan Pembayaran Pembebasan Lahan FO 66

Ekonomi, Infrastruktur
EKSEL - Pemerintah Kota Palembang sudah menjalankan kewajiban untuk membayar ganti wajar lahan Fly Over Simpang Sekip/ Angkatan 66 sebanyak 18 persil.  Pemkot menganggarkan dana senilai Rp 16 miliar untuk 18 persil bangunan yang di bebaskan pada Senin (4/9/2021) lalu.  "Kewajiban Pemkot untuk membebaskan lahan sudah diselesaikan semua. Sisanya kewajiban dari Pemprov Sumsel sebanyak 71 persil lagi," kata Kepala Dinas PUPR Palembang, Ahmad Bastari Yusak, Rabu (6/10/2021). Sebelumnya, Kepala Balai Besar Pelaksana Jalan Nasional (BBPJN) Wilayah V, Kiagus memastikan pengerjaan fisik Flyover Sekip Ujung ini akan dilaksanakan November 2021. "Kita optimistis (ganti wajar lahan, red) pasti akan selesai sebelum pengerjaan fisik dilakukan," katanya.  Pembangunan Fly Over Ang...
Pemkot Siapkan Rp 6 M untuk Lahan Fly Over Simpang Sekip Tahap 2

Pemkot Siapkan Rp 6 M untuk Lahan Fly Over Simpang Sekip Tahap 2

Ekonomi, Infrastruktur
EKSEL - Balai Besar Pelaksana Jalan Nasional (BBPJN) Wilayah V memastikan pengerjaan fisik fly over angkatan 66/ Sekip Ujung, Palembang, akan dilaksanakan pada November 2021. Untuk mendukung program tersebut, Pemerintah Kota Palembang sudah menyiapkan dana senilai Rp6 miliar untuk pembebasan lahan tahap kedua. “Kita siap untuk pembebasan lahan, tahap satu sudah. Tahap kedua sudah disiapkan Rp6 miliar, kita lihat dalam 3 minggu ke depan," ujar Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Palembang, Ahmad Bastari Yusak, Kamis (9/9/2021). Sementara itu, Kepala BBPJN Wilayah V Kiagus Syaiful Anwar, mengatakan, awalnya kontrak akan dilaksanakan pada 2022, tetapi provinsi memastikan jika lahan sudah clear dan sudah bisa lelang pada Oktober nanti. "Kalau lahan belum cl...
HD Minta Kang Emil Mendesign Ulang Pasar Cinde

HD Minta Kang Emil Mendesign Ulang Pasar Cinde

Ekonomi, Infrastruktur
EKSEL - Gubernur Sumatera Selatan H. Herman Deru (HD) menghadiri kegiatan makan malam bersama dengan ketua dan anggota dari Asosiasi Daerah Penghasil Migas dan Energi Terbarukan (ADPMET) di Griya Agung Palembang, Rabu (2/6/2021) malam. HD menjelaskan bahwa kegiatan makan malam bersama ini merupakan agenda awal yang dilakukan oleh Gubernur Jawa Barat, H. Ridwan Kamil yang juga Ketua Umum dari ADPMET. Dikempatan itu, HD juga menceritakan bahwa Kang Emil pernah memberikan janji kepada dirinya untuk dapat turut serta dalam mempercantik sungai musi yang ada di Kota Palembang. Terkait hal tersebut, HD menagih janji tersebut sekaligus meminta sahabatnya untuk melakukan redesign terhadap bangunan Pasar Cinde yang sampai saat ini belum ada kemajuan progres dari pihak kontraktor yang t...
Komisi I DPRD Jabar Rekomendasikan Revisi Perda No. 3 Tahun 2019

Komisi I DPRD Jabar Rekomendasikan Revisi Perda No. 3 Tahun 2019

Ekonomi, Infrastruktur
EKSEL— Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Barat melalui Komisi I DPRD Provinsi Jawa Barat menggelar rapat pleno untuk merumuskan rekomendasi tentang revisi Perda No. 3 Tahun 2019  Tentang Pengelolaan Barang Milik Daerah. Rapat tersebut dilakukan sebagai tindak lanjut dari rangkaian kegiatan Komisi I dalam membahas persoalan aset daerah yang berada di lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Barat. Ketua Komisi I DPRD Provinsi Jawa Barat Bedi Budiman menyebutkan, nilai bobot rekomendasi revisi dalam Perda tersebut mengatur pemanfaatan dan pengamanan aset. Hal tersebut agar dapat memiliki aturan yang bersifat operasional bagi pemerintah terhadap tugas dalam cakupan lokal. Pasalnya, Perda tersebut sangat identik dengan pemerintah yang menjadikan payung hukum yang leb...
HD Targetkan Jembatan Rantau Bayur Kelar 2021

HD Targetkan Jembatan Rantau Bayur Kelar 2021

Ekonomi, Infrastruktur
EKSEL - Banyuasin merupakan Kabupaten ke 10 dari 17 Kab/Kota di Sumsel yang Infrastrukturnya diresmikan Gubernur Sumsel H Herman Deru yang anggarannya berasal dari APBD Prov Sumsel dan Bantuan Gubernur bersifat khusus. Peresmian berlangsung di Pangkalan Balai. Dalam sambutannya HD menyampaikan membangun daerah harus dengan selera rakyat dan mengetahui apa yg dibutuhkan rakyat agar dapat dipergunakan dengan maksimal. " Dengan keterbatasan keuangan kab/kota, ternyata kita mampu menjawab keinginan masyarakat dalam masalah infrastruktur baik Fisik dan non fisik. Terutama jalan dan jembatan," ujarnya. Menurut HD, Jalan dan jembatan menjadi kebutuhan pokok masyarakat untuk menjalankan aktivitas pendidikan dan perdagangan. "Kita juga telah menjalankan program Teritorial 12mil la...
SMK Negeri 1 Gunung Jati Resmi Jadi SMK Membangun Desa

SMK Negeri 1 Gunung Jati Resmi Jadi SMK Membangun Desa

Ekonomi, Infrastruktur
EKSEL– Wakil Gubernur (Wagub) Jawa Barat (Jabar) Uu Ruzhanul Ulum meresmikan SMK Negeri 1 Gunung Jati Kabupaten Cirebon sebagai SMK Membangun Desa, Kamis (25/3/2021). Dalam sambutannya, Pak Uu mendorong Kepala Sekolah SMK Negeri 1 Gunung Jati untuk intens menghadirkan inovasi. Nantinya, inovasi tersebut diterapkan untuk membangun desa-desa di Jabar. “Mudah-mudahan program ini bisa selesai dan mengangkat desa-desa menjadi desa juara. Masyarakat desa, pendapatan kota,” ucap Pak Uu. Pak Uu pun meminta kepala sekolah untuk mendorong para siswa menciptakan lapangan kerja di desanya. “Kalaupun mereka sudah dididik dalam bidang perbengkelan jangan bikin bengkel di kota, jangan bekerja di sebuah perusahaan.  Sudah saja buka bengkel di desa,” tuturnya. Kepala Kantor Cabang ...

Makassar-Parepare, Jalur KA Pertama di Indonesia dengan Menggunakan Standard Gauge 1.435mm

Ekonomi, Infrastruktur
EKSEL– Pembangunan sistem persinyalan dan telekomunikasi jalur kereta api Tanete Rilau-Palanro dan Mandai-Mandalle Lintas Makassar-Parepare oleh Kementerian Perhubungan RI akan selesai pada tahun 2021 ini. Jalur tersebut terdiri dari Tanete Rilau-Palanro di lintasan sepanjang 42,8 km dan Mandai-Mandalle sepanjang 59,6 km, atau total sepanjang 102,4 km. Direktur Strategi Bisnis & Portofolio PT Len Industri (Persero) Linus Andor Mulana Sijabat menjelaskan, pembangunan ini adalah proyek mainline (jalur utama) KA pertama di Indonesia yang menggunakan standard gauge 1.435 mm. Proses pengetesan pertama sistem persinyalan di Stasiun Tanete Rilau yang dibangun oleh PT Len Industri (Persero) bersama Kementerian Perhubungan di Trans-Sulawesi Jalur Makassar-Parepare pu...
Anggota Dewan Dorong Pemda Provinsi Jabar Segera Operasikan Dua TPPA

Anggota Dewan Dorong Pemda Provinsi Jabar Segera Operasikan Dua TPPA

Ekonomi, Infrastruktur
EKSEL– Masalah sampah menjadi pekerjaan rumah bagi Pemerintah Daerah (Pemda) Provinsi Jawa Barat. Menyikapi masalah sampah tersebut, anggota komisi 1 DPRD Jabar Haru Suandaru menegaskan agar Pemda Provinsi Jabar segera merealisasikan pengoperasian tempat pembuangan dan pemrosesan akhir (TPPA) yang dibangun di dua lokasi yakni TPPA Legok Nangka di Kabupaten Bandung dan TPPA Lulut Nambo di Kabupaten Bogor. Haru yang juga ketua Fraksi PKS menegaskan soal TPPA yang mengolah sampah ini belum jelas arah realisasinya. “Kami di fraksi mendorong agar Pemdaprov Jabar segera menuntaskan masalah sampah ini secara bersama-sama. Sehingga Pemdaprov Jabar dapat segera merealisasikan pengoperasian dua TPPA tersebut,” jelasnya, Senin (8/3/2021) di ruang kerjanya. Penuntasan Masalah Sampah di Jaba...